Selasa, 20 Agustus 2024

Top 6 Celana Panjang Wanita untuk Hijabers, Andalan Muslimah

 

celana panjang wanita

Bosan tampil dengan gaya yang monoton? Padahal, ada banyak pilihan item fashion yang kini hadir dengan model, bahan, ukuran dan warna yang unik. Anda bisa memilih di antaranya sesuai karakter dan acara. Salah satunya yakni celana panjang wanita yang mudah dipadukan dengan hampir segala atasan.


Mulai dari bahan karet, scuba, hingga kulit bisa dipilih sesuai kenyamanan. Dengan begitu, anda bisa melakukan mix and match sehingga tampil lebih percaya diri. Anda juga bisa mengoleksi celana panjang di lemari sebagai pilihan alternatif pendukung sehari-hari. Berikut apa saja rekomendasi celana panjang wanita terbaik dan favorit pada Muslimah.


Inspirasi Celana Panjang untuk Hijabers

1. Wide Legs Scuba

Bagi anda yang mempunyai tubuh mungil, tentunya ingin tampak lebih tinggi. Wide legs berbahan scuba jawabannya. Celana model ini membuat badan terlihat lebih jenjang dan kurus. Potongannya pun sama dari pinggang ke bawah sehingga tidak mengikuti bentuk tubuh.


2. Celana Kulot

Pilihan celana panjang berikutnya yakni kulot dengan pinggang berbahan karet. Material ini ringan serta adem sehingga cukup trendy. Anda bisa memakainya sebagai busana muslim dengan dipadukan hijab. Warnanya juga beragam mulai dari netral hingga pastel seperti coklat nude serta dusty pink.


3. Celana Palazzo

Model celana berikutnya yang sering dijadikan pilihan yakni palazzo karena sangat nyaman dipakai. Daripada celana lainnya, palazzo memiliki potongan yang longgar serta lebar sehingga pengguna mudah bergerak. Anda bisa memadukannya dengan beragam jenis atasan seperti tunik, blouse dan kemeja.


4. Celana Jogger

Celana jogger sering dipakai wanita Muslimah sebagai gaya santai dan modis sehari-hari. Celana ini memiliki potongan longgar pada bagian atas serta menyempit pada bagian bawah. Biasanya, celana dilengkapi karet di pergelangan kaki dan pinggang agar penggunanya merasa nyaman dan bebas bergerak.


5. Pegged Pants

Rekomendasi selanjutnya yakni pegged pants yang jarang diketahui banyak orang. Celana ini cocok untuk bekerja karena memiliki kesan sopan, formal dan elegan. Namun, celana juga bisa dipakai untuk acara semi formal. Hanya saja, celana lebih pas dipadukan dengan atasan formal seperti blouse, blazer dan kemeja.


6. Slacks

Slacks ialah model celana panjang wanita yang casual dan bisa digunakan menghadiri acara pernikahan. Anda juga bisa memadukannya dengan atasan kemeja, blouse dan blazer untuk mendapatkan kesan formal dan mahal. Tambahkan sentuhan flat shoes atau heels yang bersifat formal dan klasik.


Itulah apa saja deretan celana panjang wanita yang cocok dipakai untuk mendukung penampilan sehari-hari sebagai wanita Muslimah. Setiap celana memiliki ciri khas tersendiri dalam menonjolkan sisi keindahan dan feminim. Anda bisa memilih diantaranya sesuai gaya, preferensi dan kenyamanan agar tampil maksimal. Perhatikan juga setiap detail celana untuk dipadukan dengan item fashion lain.


Temukan celana wanita Benang Jarum dengan bahan premium yang stylish segera miliki dan tingkatkan penampilan Anda dengan sentuhan elegan dan modern! 

Related Posts

Top 6 Celana Panjang Wanita untuk Hijabers, Andalan Muslimah
4/ 5
Oleh